Hari Ini 65 Tahun Yayasan Tarumanagara, Antarkan Generasi Emas Indonesia Jadi Pemain Global

Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi Turut Menyemangati Mahasiswa Untar Untuk Menyiapkan Diri

Ketua Yayasan Tarumanagara Ariawan Gunadi Saat Mendampingi Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi di Hari Perayaan 65 Tahun Yayasan Tarumanagara Foto Ist

Jakarta, EDITOR.ID,- Hari ini menjadi momen istimewa bagi Yayasan Tarumanagara yang merayakan HUT ke-65 tahun. Usia sebuah Perguruan Tinggi yang cukup tua. Di usia 65 tahun, Yayasan Tarumanagara yang dikenal memiliki Universitas Tarumanagara (Untar) akan membawa kampus menyongsong Generasi Indonesia Emas.

Di perayaan Hari Ulang Tahunnya yang ke-65 Yayasan Tarumanagara, Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi menyempatkan bisa hadir di acara HUT 65 tahun Yayasan Tarumanagara. Meski Ibu Menlu Retno memiliki jadwal yang sangat sibuk. Sepulang dari Oslo, Norwegia, Ibu Menteri harus mengikuti rapat kabinet di Istana negara.

Dalam sambutannya Ibu Menlu Retno Marsudi menyemangati mahasiswa untuk mempersiapkan dan menyambut tahun Indonesia emas tahun 2045 karena ditahun tersebut Indonesia akan menjadi negara besar dengan inovasi tinggi dan menguasai teknologi.

“Golden future of Indonesia, in your hand, “ kata Retno menyemangati mahasiswa yang hadir di acara HUT Yayasan Tarumangara di Kampus 2 Universitas Tarumanagara, Tanjung Duren Jakarta barat, Kamis 20 Juni 2024.

Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi, memuji peran kampus dalam mempersiapkan generasi muda, sehingga fit untuk kebutuhan masa depan dalam kontek menuju Indonesia emas. Secara khusus Retno Marsudi, menggarisbawahi posisi Universitas Tarumanagara sebagai “pusat persemaian” intelektual muda.

“Dari segi competitiveness, kampus menjadi tempat untuk menyemai rasa dapat bersaing dengan negara lain. Karena sekali lagi, bangsa yang menang adalah bangsa yang berinovasi tinggi dan menguasai teknologi,” pungkasnya.

Ketua Yayasan Tarumanagara Prof Ariawan Gunadi Memberikan Paparan di Perayaan 65 Tahun Yayasan Tarumanagara

Sementara itu, Ketua Yayasan Tarumangara, Prof. Dr. Ariawan Gunadi, S.H,. M.H mengatakan perayaan Aniversary Yayasan Tarumanagara tahun ini mengambil sub tema menapaki sejarah. Artinya perjalanan panjang sejarah yayasan sampai dengan mengukir masa depan.

“Kalau dilihat Yayasan Tarumanagara ini sudah sangat berkembang, memiliki banyak unit usaha. Selain Untar, kita ada Institut Tarumanagara, ada rumah sakit Royal Taruma,” kata Prof Ariawan disela-sela acara Perayaan Ulang Tahun Yayasan Tarumanagara yang ke-65 tahun di Kampus Untar, Tanjung Duren, Jakarta Barat, Kamis (20/6/2024).

Dalam rangka menyambut generasi emas tahun 2045, Yayasan Tarumanagara telah menyiapkan pengembangan bisnis yang mensupport kemajuan Universitas, diataranya membangun kota mandiri yang didalamnya akan disiapkan infrastruktur dan pendukung kota mandiri yang lengkap. Diantaranya adanya lembaga pendidikan, rumah sakit, pusat penelitian dan pengembangan akademis yang terintegrasi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: