GMNI Surabaya Kumpulkan Donasi Bantu Korban Banjir NTT

gmni surabaya kumpulkan donasi bantu korban banjir ntt

EDITOR.ID ? Surabaya, Siklon Tropis Seroja memicu angin kencang, menyebabkan terjadinya banjir dan tanah longsor, di Kabupaten Flores Timur dan Lembata, NTT pada Minggu (4/4). Korban jiwa yang timbul akibat bencana tersebut sebanyak 86 jiwa dan ratusan orang mengungsi.

Peristiwa tersebut menggugah hati berbagai elemen untuk membantu korban terdampak bencana tersebut baik secara langsung maupun tidak langsung, termasuk diantaranya Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI).

DPC GMNI Surabaya melakukan pengumpulan donasi untuk membantu para korban banjiir. Nantinya akan ada galang dana serta pengumpulan donasi lewat rekening. Hal tersebut dikonfirmasi Wakil Ketua Bidang Sosial, Budaya dan Lingkungan DPC GMNI Surabaya, Ferdinandus Ninggar.

“Akan ada galang dana dari kami (GMNI Surabaya, red) serta mulai kemarin Selasa kita sudah membuka untuk pengumpulan donasi itu lewat media sosial kami”, ujar Ferdinandus Ninggar pada Rabu (7/4/2021).

Pembaca setia editor yang akan mendonasikan sedikit rezekinya untuk korban bencana NTT melalui GMNI Surabaya melalui nomor rekening BRI nomor 383501032349535 an. Ferdinandus Arjo Ninggar.

Sebagaimana diketahui, GMNI Surabaya beberapa kali membantu dan menyalurkan bantuan bagi korban bencana alam seperti di Gresik, Jember, Mamuju dan sebagainya (Tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: