Gibran Temui Prabowo di Kertanegara Konon Bahas Hal Penting Sekali, Ini

Setelah berbincang-bincang selama 1,5 jam Gibran terlebih dahulu meninggalkan kediaman Prabowo sekitar pukul 18.33 WIB. Selang beberapa lama kemudian, sekitar pukul 18.55 WIB, giliran Prabowo yang keluar dari kediamannya.

Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto dan cawapresnya, Gibran Rakabuming Raka bertemu di rumah Prabowo, Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Jumat (23/2/2024). (Dok. Istimewa)

Sayangnya, ia tidak menjelaskan lebih lanjut mengenai kementerian/lembaga khusus yang dimaksud.

Soal rencana pembentukan kementerian atau badan yang menangani program makan siang dan susu gratis ternyata sudah dibahas oleh TKN Prabowo-Gibran.

Dewan Pakar TKN Prabowo-Gibran, Budiman Sudjatmiko mengungkapkan bahwa dibutuhkan pendekatan khusus program makan siang dan susu gratis agar bisa segera direalisasikan.

Hal itu jugalah yang menjadi dasar perlunya badan khusus yang bertanggung jawab agar program berjalan dengan baik.

Menurutnya dalam pembahasan internal, selain badan kemungkinan ada kementerian koordinator khusus program makan siang dan susu gratis. Namun hal ini masih terus didiskusikan lebih lanjut.

“Urgensi program dan merupakan bagian dari program terbaik hasil cepat yang telah disampaikan oleh Prabowo-Gibran, sehingga memerlukan pendekatan khusus agar segera terlaksana, maka tidak tertutup kemungkinan dibentuk kemenko khusus untuk program ini. Sedang digodog kemungkinan akan dibentuk Badan Gizi Nasional,” ujar Budiman, Kamis (22/2/2024). (tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: