EDITOR.ID, Jakarta,- Elang Logistics, penyedia layanan logistik bisnis global terkemuka, ikut ambil bagian dalam event olah raga terbesar Sea Games 2023 di Kamboja. Melalui jaringan operasi globalnya, Elang Losgitics dipercaya untuk mengirim alat-alat broadcasting atau penyiaran salah satu stasiun televisi terbesar di tanah air dalam rangka untuk menggelar siaran langsung event olahraga tersebut.
Perusahaan jasa pengiriman barang dibawah bendera PT.Elang Buana Perkasa mengirim peralatan studio mini stasiun televisi tersebut pada 3 Juni 2023. Sementara dalam proses pengiriman hanya membutuhkan waktu 3 hari dari kelengkapan dokumen.
“Senang karena mendapat kepercayaan untuk menangani pengirim tersebut, disamping itu juga agak worry karena waktu pengiriman yang pendek dan pada saat itu airline juga sibuk mengirim peralatan para atlit yang dibawa untuk bertanding, serta agak mepet dgn waktu pelaksanaan pembukaan SEA Games berlangsung” ujar Director Marketing and Development pada PT Elang Buana Perkasa Dewi Lestari dalam keterangan tertulis di Jakarta.
Elang Logistics, Dewi, sangat berkonsentrasi untuk dapat menjalin kemitraan dengan berbagai korporasi di Indonesia dalam event-event penting, yang berkontribusi di dalam kinerja sukses.
“Kami akan memberikan service lebih baik dari hari ke hari dan penting nya komunikasi dengan pihak pengirim demi kelancaran,” ujarnya.
Lebih lanjut Dewi mengatakan “Kecepatan dan ketepatan merupakan kunci utama pada pelayanan logistik dalam melayani berbagai jenis barang kiriman dari yang teringan sampai yang kompleksitas. Kami dapat terus beradaptasi dengan situasi yang terus berkembang,” paparnya.
Elang Logistics adalah salah satu perusahaan pengiriman barang terkemuka di Indonesia. Perusahaan ini memiliki jaringan layanan yang tersebar di berbagai daerah dan di luar negeri.
Tips sebelum mengirimkan barang ke luar negeri menggunakan ekspedisi internasional, sebaiknya perhatikan beberapa hal penting berikut ini.
1. Keamanan Packing
Pastikan barang dikemas dengan aman karena pengiriman internasional membutuhkan waktu lama dalam perjalanan. Selain itu, barang juga banyak melewati transit sehingga rawan sekali mengalami kerusakan jika tidak dikemas dengan baik.
Barang sebaiknya dikemas menggunakan kardus dan dilapisi dengan bubble wrap. Untuk barang-barang yang mudah rusak dan rawan pecah, disarankan untuk packingnya menggunakan kotak kayu.
2. Ekspedisi yang Sudah Terpercaya
Kalau sudah memastikan paket dikemas dengan aman, sekarang saatnya untuk memilih perusahaan ekspedisi terpercaya. Beberapa ciri perusahaan ekspedisi yang bisa Anda pilih adalah memiliki berbagai opsi layanan pengiriman.