“Enggak ada apa-apa, rotasi seperti biasa,” kata Erick usai rapat kerja dengan Komisi VI DPR RI di Jakarta Pusat, Senin (4/12/2023).
Menurut Erick, pihaknya memang ingin menyinergikan Bulog dengan Badan Pangan Nasional (Bapanas) serta Kementerian Pertanian. Itulah yang melandasi rotasi Buwas.
“Yang nanti juga diharapkan Kementerian Keuangan dan semua menyetujui Bulog kembali sebagai stabilisator. Makanya, pimpinan atau ketua dewan pengawasnya (Dewas Bulog) Pak Arief (Kepala Bapanas Arief Prasetyo Adi) sekarang dan tentu pimpinan yang baru Pak Bayu (Direktur Utama Bulog Bayu Krisnamurthi),” tutupnya. (tim)