Beredar di Medsos Deretan Rumah Mewah hingga Resto di Jogja Milik Rafael Alun, Benarkah?

Foto-foto rumah Rafael yang muncul di medsos itu berada di Jakarta, Yogyakarta hingga Manado. Rumah tersebut dilengkapi fasilitas mewah seperti ruang fitness hingga kolam renang

Jakarta, EDITOR.ID,- Di media sosial kembali menyebar informasi berupa foto rumah mewah hingga resto yang diduga milik mantan pejabat Ditjen Pajak Kementerian Keuangan Rafael Alun Trisambodo. Gambar rumah mewah tersebut menjadi perhatian publik.

Rafael, ayah dari Mario Dandy Satriyo, tersangka kasus penganiayaan itu dikabarkan mempunyai sejumlah rumah mewah di sejumlah kota besar.

Foto-foto rumah Rafael yang muncul di medsos itu berada di Jakarta, Yogyakarta hingga Manado. Rumah tersebut dilengkapi fasilitas mewah seperti ruang fitness hingga kolam renang.

“Pool di rumah Simpruk (Simprug) sama pool di Rumah Yogya. Tiap rumah ada kolamnya dong. Itu baru dua rumah, belum yang di Manado,” tulis akun @logikapolitikid, dikutip Sabtu (25/2/2023).

Kemudian juga mencuat sederet mobil seperti Toyota Hilux. Toyota Camry, Land Cruiser 2 juga terparkir di garasi rumah-rumah milik Rafael. Ia juga disebut memiliki bisnis kuliner di Jakarta dan Yogyakarta.

Dua kafe dan resto bernama Bilik Kopi dan Bilik Kayu Heritage diduga menjadi bisnis kuliner yang dimiliki keluarga Rafael. Namun kedua kafe dan resto itu kini banjir komentar pedas dari netizen.

“Nah, ada yang pernah makan atau ngopi di restoran-restoran Bilik Kayu/Kopi? yang Timoho Yogya atau di Jakarta. Btw restoran Bilik Kayu juga punya bapaknya Mario Dandy yah, @DitenPajakRI,” tulis akun logikapolitikid.

Rating Bilik Kopi yang beralamat di Sudirman, Jakarta Pusat kini mendapat rating 1.2 di Google Review. Padahal sebelum kasus penganiayaan terjadi kedai kopi ini banyak mendapat komentar positif.

“Mahal, untuk sebuah nyawa yang dipermainkan karena merasa punya harta paling kaya,” tulis salah satu akun.

“Halo Pak Rafael Alun, izin kasih rating ya,” kata akun lainnya yang memberi rating 1.

Komentar pedas netizen juga membanjiri akun Instagram Bilik Kayu Heritage @bilikkayuheritage, restoran yang diduga dimiliki ibu Mario. Ratusan netizen meluapkan kekesalannya pada postingan tertanggal 4 Februari 2017.

“Yah.. ulasan negatif di Google dihapusin. Yang ini lupa belum dihapusin min,” tulis salah satu akun sebagaimana dilansir detikcom.

“Ganti namanya jadi bilik jeruji besi aja bu, monmaap-monmaap ya bu, biar related aja sih sama anak ibu dan siap-siap juga untuk paksunya (bapak suami) mulai diselidiki kan ya harta-hartanya,” ujar akun lainnya.

Dikutip dari LHKPN, Rafael diketahui memiliki tanah dan bangunan seluas 528 m2/150 m2 di Manado, Sulawesi Utara senilai Rp 326.205.000. Di Manado ia juga punya tanah dan bangunan seluas 337 m2/115 m2 hasil sendiri senilai Rp 182.113.000.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: