Jakarta, EDITOR.ID,- Berbagai fakta baru bermunculan setelah kasus pemerkosaan dan pembunuhan terhadap Vina, kembali jadi sorotan. Salah satunya dibocorkan Hotman Paris. Pengacara kondang ini mencurigai ada “orang kuat” atau sosok penting yang melindungi tiga pelaku pembunuhan pasangan kekasih Vina dan Eki yang terjadi di Cirebon, Jawa Barat, pada 2016 silam.
Terkuak, Hotman menduga ada 3 anak oknum Polisi dan anak anggota dewan dibalik kasus yang belum terungkap ini. Seperti dugaan keterlibatan oknum polisi yang menyembunyikan ketiga pelaku pembunuhan Vina Cirebon yang saat ini masih menjadi buronan.
Keluarga Sempat Curiga Ayah Egi Seorang Polisi
Sosok polisi ini lantas diduga kuat merupakan ayah dari Egi, salah satu DPO di kasus pembunuhan Vina Cirebon yang juga disebut sebagai dalang tragedi tersebut.
Sebelumnya, kakak Vina Cirebon, Marliyana mengaku keluarga sudah menyimpan dugaan keterlibatan oknum polisi dalam kasus tragedi pembunuhan tersebut. Hal itu diungkapkan Marliyana kepada pengacara kondang Hotman Paris Hutapea, yang kini memutuskan untuk turun tangan membantu keluarga korban membongkar kasus tersebut.
Marliyana, kepada Hotman Paris, mengatakan bahwa dugaan tersebut muncul setelah ia membuka rekaman di ponsel sang adik.
“Ungkapan itu saya dengar dari rekaman yang ada di ponsel almarhumah,” ungkap Marliyana dalam jumpa pers di Mall Central Park, Jakarta Barat, Kamis, 16 Mei 2024 lalu.
Meski demikian, Marliyana dan keluarga masih melakukan penyelidikan atas dugaan tersebut.
“Kami masih berupaya mencari kebenaran terkait hal ini (anak oknum aparat). Ini berdasarkan percakapan adik saya di ponselnya, karena ada rekamannya,” sambungnya.
Marliyana berharap dengan turun tangannya Hotman Paris dalam kasus tersebut, fakta di balik kasus pembunuhan sang adik akan terbongkar.
Hotman Paris Duga Ada “Orang Kuat” Lindungi 3 Buron Pelaku
Ditempat yang sama saat mendampingi Marliyana jumpa pers, pengacara Hotman Paris menduga ada pengaruh besar oknum aparat. Hotman menduga ada sosok penting yang melindungi tiga orang tersebut sehingga pada tahun 2016 berhasil lolos.
Hotman semakin yakin atas dugaannya karena delapan terpidana dalam kasus tersebut sempat mengubah keterangannya dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP) secara bersamaan.
Pasalnya, lanjut Hotman, kedelapan orang yang sudah diamankan dan diadili sempat mengungkapkan keterlibatan dari ketiga ketiga buronan Andi (23), Dani (20), dan Pegi alias Perong (22) dalam aksi pembunuhan Vina. Namun para pelaku tiba-tiba membantahnya.