Jakarta, EDITOR.ID,- Presiden Joko Widodo (Jokowi) didepan Pangeran Kerajaan Arab Saudi (KAS) Mohammed bin Salman al-Saud menegaskan sikap Indonesia mengutuk keras serangan Israel ke Rumah Sakit di Gaza. Jokowi mengajak Arab Saudi sebagai Ketua Gulf Cooperation Council (GCC) atau Dewan kerja sama untuk Negara Arab di Teluk untuk menekan Israel agar menghentikan serangan militer di Gaza.
Hal ini disampaikan Jokowi dalam pertemuan bilateral dengan sahabatnya Pangeran Mohammed bin Salman al-Saud yang juga Perdana Menteri (PM) Kerajaan Arab Saudi (KAS) di Istana Al-Yamamah, Riyadh.
Jokowi menyampaikan kekhawatiran Indonesia terhadap situasi di Palestina yang makin memburuk. Oleh sebab itu mantan Walikota Solo ini mengajak Salman menyuarakan solusi perdamaian bagi Palestina, khususnya di Gaza.
Sekali lagi Jokowi menegaskan sikap Indonesia yang mengutuk keras segala penyerangan yang berdampak pada kemanusiaan dari negara tersebut.
“Indonesia mengutuk keras serangan Israel atas Rumah Sakit Al Ahly di Gaza yang memakan ratusan korban sipil,” kata Jokowi saat melakukan pertemuan bilateral dengan Pangeran Mohammed bin Salman al-Saud, dalam keterangan Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden, Kamis (19/10/2023).
Untuk itu, Jokowi mengajak pemerintah Kerajaan Arab Saudi untuk bersama-sama menghentikan eskalasi di daerah konflik agar tidak makin meningkat.
Selain itu, Jokowi mendorong agar permasalahan di daerah konflik Palestina dan Israel dapat segera terselesaikan sesuai dengan ketentuan yang disepakati.
“Ini saatnya dunia berdiri bersama untuk menghentikan eskalasi, mengutamakan isu kemanusiaan, dan menyelesaikan akar masalah sesuai parameter internasional yang sudah disepakati,” katanya.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) melanjutkan lawatan ke luar negeri hari kedua di Riyadh, Arab Saudi, bertemu Perdana Menteri (PM) Kerajaan Arab Saudi (KAS) Mohammed bin Salman al-Saud di Istana Al-Yamamah, Riyadh. Keberangkatan Jokowi menuju Istana Al-Yamamah didampingi oleh Menteri Perdagangan Arab Saudi Majid bin Abdullah Al-Kassabi.
Berdasarkan keterangan Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden, Kamis (19/10/2023), Jokowi tiba sekitar pukul 14.00 waktu setempat. Jokowi tiba di halaman depan Istana Al-Yamamah disambut secara resmi oleh Pangeran MBS dan kemudian berjalan bersama-sama menuju panggung kehormatan. Prosesi penyambutan dilanjutkan dengan diperdengarkannya lagu kebangsaan kedua negara.
Selanjutnya, kedua pemimpin berjalan masuk menuju lobi Istana untuk memperkenalkan delegasi dari masing-masing negara. Delegasi Indonesia yang turut serta dalam pertemuan tersebut, yaitu Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Duta Besar Republik Indonesia untuk Kerajaan Arab Saudi Abdul Aziz Ahmad, dan Direktur Jenderal Aspasaf Kementerian Luar Negeri Abdul Kadir Jailani.