Jakarta, EDITOR.ID,- Presiden Joko Widodo (Jokowi) hanya mengajukan satu nama Calon Panglima TNI dalam Surat Presiden (Surpres) yang dikirim ke DPR. Calon Panglima pilihan Presiden adalah Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Agus Subiyanto yang akan menjadi pengganti Laksamana Yudo Margono karena memasuki masa pensiun.
KSAD Jenderal Agus Subiyanto akhirnya buka suara menanggapi soal keputusan Presiden Jokowi yang mengusulkan namanya sebagai Panglima TNI. Jenderal Agus Subiyanto menegaskan bahwa dirinya loyal terhadap Presiden Jokowi.
“Saya sih loyal kepada panglima tertinggi saya, Presiden,” kata Agus usai mendampingi Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto meresmikan Rumah Sakit Tingkat III Salak dr Sadjiman Bogor, Jawa Barat, Rabu (1/11/2023).
Agus mengatakan, sikap loyal itu sudah dia tunjukkan jauh sebelum dipercaya sebagai KSAD. Sebab, dia mengungkapkan, telah ditugaskan di berbagai lokasi.
“Karena sebelum di sini pun, saya ditempatkan di mana saja, pernah di Tim-Tim (Timor Timur). Saya dulu menyelesaikan sampai 1999 terakhir di sana. Kemudian (pernah tugas) di Poso juga,” ungkap Agus.
Oleh karena itu, Agus memastikan bahwa dia siap jika diberikan tugas apapun, termasuk jika menjadi Panglima TNI. “Jadi saya sebagai prajurit siap ditempatkan di mana saja,” ujar dia.
Agus mengaku bakal mempersiapkan diri sebaik mungkin usai diusulkan menjadi pucuk pimpinan tertinggi di tubuh TNI. “Kita akan buat prajurit yang profesional,” tegas jenderal bintang empat ini.
Diketahui, DPR telah menerima surat presiden (surpres) dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait calon panglima TNI pengganti Laksamana Yudo Margono yang akan pensiun pada akhir November ini. Nama yang diusulkan Jokowi adalah Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Agus Subiyanto.
“Nama yang diusulkan oleh Presiden adalah Jenderal TNI Agus Subiyanto SE, MSI, yang saat ini menjabat sebagai kepala Staf Angkatan Darat,” ujar Ketua DPR Puan Maharani menyampaikan isi surpres tersebut, Selasa (31/10/2023).
Setelah surpres diterima, DPR akan menugaskan Komisi I untuk menjalankan mekanisme uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test kepada Agus. Mekanisme tersebut maksimal harus dilaksanakan 20 hari setelah surpres diterima pihaknya.
“Karenanya sesuai dengan mekanisme yang ada, DPR akan memulai proses mekanisme di DPR untuk bisa menindaklanjuti surat usulan pengganti calon panglima tersebut sesuai dengan aturan dan mekanisme yang ada di DPR,” ujar Puan.
“Semoga proses ini bisa berjalan dengan lancar dan baik. Sehingga dengan demikian panglima TNI yang akan datang bisa berjalan baik dan tidak akan ada kekosongan panglima TNI yang akan datang,” katanya.
Wah! Semua yang bersebrangan di ganti ya? Baca juga http://www.harianmerdeka.id