Asman menegaskan, pelamar dan orang tuanya sebaiknya tidak memercayai calo atau pihak-pihak tertentu yang mengaku bisa membantu kelulusan dalam setiap tahapan seleksi dengan syarat menyediakan sejumlah uang atau imbalan lainnya. Sebab, janji-janji itu merupakan modus penipuan.
“Waspadai adanya penipuan. Jangan terkecoh dengan iming-iming oknum yang mengaku bisa membantu. Tidak ada orang yang bisa membantu meluluskan CPNS,” tegas Asman. (tes)