Jakarta, EDITOR.ID,- Dalam rangka memperingati hari Palang Merah Indonesia (PMI) dan Hari Pelanggan Nasional, diselenggarakan acara #YukDonorBareng. Kegiatan ini terbuka untuk umum dan digelar di Balai Sarwono Jalan Madrasah Nomor 14, Jeruk Purut, Kemang, Jakarta Selatan.
Acara ini akan digelar pada hari Minggu 17 September 2023 di The Balai Sarwono pada jam 09.00 WIB pagi sampai dengan jam 20.00 WIB malam. Jangan lupa datang ke acaranya. Catat tanggalnya.
Ketua Dewan Redaksi EDITOR.ID yang juga panitia acara Asri Hadi mengajak warga masyarakat untuk berbondong-bondong datang ke acara Donor Darah. Berpartisipasi menjadi pendonor darah yang mana sangat bermanfaat baik yang menjadi pendonor darah maupun mereka yang membutuhkan darah.
“Marilah kita datangi kegiatan donor darah ini, marilah kita mendonorkan darah kita karena bisa membantu meringankan beban bagi mereka yang sedang membutuhkan darah untuk pengobatan, donor darah ini juga bermanfaat buat kita nantinya kalau sedang butuh darah,” ujar Asri Hadi dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (14/9/2023)
“Karena selain donor darah bisa menyehatkan tubuh, sangat bermanfaat bagi orang sakit yang membutuhkan darah kita,” lanjutnya.
Selain kegiatan donor darah, acara ini juga akan dimeriahkan dengan kegiatan Bazaar yang akan menampilan busana, kelengkapan rumah dari para pengusaha UMKM.
Selain itu kegiatan ini juga dimeriahkan dengan acara “Inspiring Talks” dengan tema “With Blood 4 Life and Single Moms Indonesia”. Talks show menghadirkan narasumber Valencian Mieke Randa dan Mauereen Hitipeuw. Acara ini akan dipandu oleh jurnalis senior Asri Hadi.
“Jangan lupa ya ditunggu di Balai Sarwono Jalan Madrasah Nomor 14, Jeruk Purut, Kemang,Jakarta Selatan donor darah dan Bazar,” tegas Asri Hadi. (tim)