EDITOR.ID, Lombok Tengah,- Pembalap tim RNF Yamaha Andrea Dovizioso menjadi salah satu pembalap MotoGP yang tercepat di antara anggota tim saat sesi latihan tes pramusim MotoGP di Sirkuit Mandalika kemarin.
Dovi, sapaan akrabnya, berada di peringkat sembilan dengan catatan waktu 1 menit 33,245 detik.
Mengendarai motor Yamaha YZR-M1, Dovi hanya terpaut 0,779 detik dari Pol Espargaro dari tim Repsol Honda yang menjadi tercepat saat sesi latihan perdana di Sirkuit Mandalika kemarin.
?Secara umum melihat kecepatan saya, tidak terlalu buruk,” kata Andrea Dovizioso, mantan pembalap Ducati itu.
Andrea Dovizioso menjadi pembalap Yamaha tercepat kedua kemarin setelah rekan satu timnya, Fabio Quartararo yang berada di peringkat lima dengan selisih kurang dari 0,2 detik.
“Saya cukup senang dengan hasil ini,” ujar Andrea Dovizioso lagi.
Menurutnya, dari awal, empat hari sebelum tes, mendapatkan umpan balik yang membantu dirinya memperbaiki catatan waktu saat sesi latihan.
?Saya dapat melakukan pendekatan pengereman dan garis balap dengan cara yang lebih baik dari Malaysia (Sirkuit Sepang).
Pembalap WithU Yamaha RNF MotoGP Team Andrea Dovizioso (kanan) dan Darryn Binder memacu kecepatan sepeda motornya di Sirkuit Mandalika kemarin.
Tim juga mencoba setup yang berbeda, bahkan lebih baik di pengereman. “Pengereman hari ini benar-benar baik dan itu sangat penting bagi saya,? bebernya.
Hanya saja, kata dia, masih ada sejumlah area di lintasan Sirkuit Mandalika yang perlu segera dia kuasai agar maksimal hasilnya. “Ada sejumlah area di mana saya bisa lebih baik, tetapi secara umum apabila melihat kecepatan saya, tidak terlalu buruk,” imbuhnya.
Setelah kehilangan bangkunya di Ducati pada akhir 2020, Andrea Dovizioso yang merupakan runner up tiga kali MotoGP itu menjalani tes bersama Aprilia di masa cutinya dari kompetisi.
Namun, belakangan dirinya diberi kesempatan oleh tim SRT Yamaha, yang sekarang menjelma menjadi RNF untuk tampil di ajang MotoGP. (antara)