Airlangga Tugasi Airin Maju di Pilgub Banten, Kabarnya Juga Kantongi Dukungan dari KIM

Dukungan ke Airin diumumkan Airlangga usai Menko Perekonomian RI ini mendapat dukungan dari Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) yang dipimpin Airin untuk maju pada Munas Partai Golkar 2024. Semacam ada "barter" dukungan politik.

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto memberikan penugasan kepada Airin Rachmi Diany sebagai bakal calon Gubernur Banten pada Pilgub Banten 2024.

Jakarta, EDITOR.ID,- Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto memberikan penugasan kepada Airin Rachmi Diany sebagai bakal calon Gubernur Banten pada Pilgub Banten 2024. Dukungan ke Airin diumumkan Airlangga usai Menko Perekonomian RI ini mendapat dukungan dari Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) yang dipimpin Airin untuk maju pada Munas Partai Golkar 2024. Semacam ada “barter” dukungan politik.

Selain itu Airlangga mengungkapkan jika majunya Airin di Pilgub Banten juga sudah memperoleh restu dari sejumlah partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM).

“Ketum (KPPG Airin Rachmi Diany) diberi penugasan dan kepercayaan Partai Golkar untuk menjadi Gubernur Banten,” kata Airlangga di Gedung DPP Partai Golkar, Jalan Anggrek Neli, Jakarta Barat, Minggu malam (23/6/2024).

Airlangga meminta seluruh anggota KPPG dan Golkar untuk mendukung penuh Airin dalam pertarungan Pilkada Banten November 2024.

“Wajib hukumnya untuk kita bekerja keras memenangkan Ibu Airin sebagai Gubernur Banten,” kata Airlangga.

Menko Bidang Perekonomian ini kemudian bertanya kepada seluruh anggota KPPG ihwal kesiapan mereka dalam mendukung Airin di Pilkada Banten.

“Saya meminta apakah, dan bertanya, apakah kita siap memenangkan Pilkada?” tanyanya.

“Siap,” jawab kader KPPG kompak.

“Apakah kita siap memenangkan Ibu Airin?,” tanya Airlangga lagi.

“Siap,” jawab kader KPPG secara serentak.

“Alhamdulillah semua sudah siap memenangkan Ibu Airin. Dan apakah semua sudah siap memenangkan Partai Golkar?” kata Airlangga.

Airlangga Pastikan Airin Juga Sudah Dapat Restu dari Partai KIM

Airlangga juga memastikan bahwa Airin sudah memperoleh restu dari sejumlah partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) terkait penugasan kader Partai Golkar Airin Rachmi Diany untuk maju di Pilkada Banten 2024.

“Sudah, sudah dibicarakan (pencalonan Airin Rachmi Diany),” ujar Airlangga Hartarto.

Airlangga mengatakan, sejumlah partai politik di KIM telah merestui dan menanggapi positif soal Cagub Banten.

“Tanggapannya positif. Kita ingin lengkap selain gubernur dan wakil gubernur,” demikian Airlangga.

Sejumlah partai politik telah memasukkan nama Airin Rachmi Diany dalam bursa Cagub Banten. Salah satunya PDIP.

Meskipun ada empat nama selain Airin, namun PDIP berniat untuk mendukung Airin maju Pilgub Banten. Ada juga PAN yang mendukung Airin maju Pilgub Banten. Sementara PKB masih mempertimbangkan Airin menjadi cagub Banten.

Sebelumnya, Airin juga sempat mendaftarkan diri menjadi cagub Banten di DPW Partai Nasdem Banten. (tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: