EDITOR.ID, Jakarta,- Konon kabarnya ada seorang mantan Panglima TNI yang akan bergabung ke Partai Ummat, bentukan politisi gaek Amien Rais yang baru saja diumumkan. Namun hingga kini siapa nama mantan Panglima TNI tersebut, masih dirahasiakan namanya.
Soal adanya nama mantan Panglima TNI bergabung ke Partai Ummat muncul dari loyalis Amien Rais yang juga mantan Ketua DPP PAN, Agung Mozin.
Apakah nama tersebut Jenderal Purn Gatot Nurmantyo? Agung Mozin tidak menjawab secara tegas namun hanya tersirat.
Agung hanya mengisyaratkan bahwa pihaknya sudah membangun komunikasi dengan beberapa tokoh. Salah satunya tokoh-tokoh dari Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI).
Apakah mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsuddin juga akan bergabung dengan Partai Ummat? Agung lagi-lagi mencoba menjawab secara diplomatis bahwa baik Gatot Nurmantyo maupun Din Syamsuddin belum menyatakan sikap akan bergabung.
“Ada beberapa tokoh dari KAMI akan gabung. Mereka (Gatot dan Din Syamsuddin) belum menyatakan sikap apa-apa, sekalipun yang mereka suarakan sama dengan suara Partai Ummat,” ucapnya.
Namun Agung mengungkapkan bahwa nantinya di kepengurusan partainya akan ada nama mantan Panglima TNI. Kemudian mantan pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), aktivis lingkungan, hingga mantan perwira polisi.
Yang jelas menurut Agung Mozin akan diisi tokoh-tokoh dari berbagai kalangan.
Agung Mozin mengatakan, tokoh yang akan gabung dengan partai baru, bukan orang yang datang dalam kondisi kosong, tetapi memiliki komitmen kuat untuk memperbaiki negara ini.
Namun, Agung tidak dapat menyebutkan nama tokoh-tokoh yang akan bergabung ke partai baru tersebut.
“Tapi sudah ada gambaran yang akan bergabung dengan kita, tokoh-tokoh besar yang punya agenda kepentingan sektoral mereka yang jadi isu nasional dan internasional,” papar Agung di Jakarta, Rabu (9/9/2020).
“Dari (mantan) pimpinan KPK, ada. Ada juga dari Walhi, contoh begitu. Ada juga mantan KPU, mantan kepolisian, dan ada juga mantan tentara, ada mantan Panglima,” sambung Agung.
“Mereka minta kepada pak Amien dan kita. Kalau mau bergabung bukan sekadar mengejar politik jangka pendek atau sesaat, tapi ada agenda besar yang kita perjuangkan bersama. Yang menarik sama mereka, oke tapi pemberantasan korupsi jadi agenda besar partai baru ini,” tutur Agung.
Agung mengatakan, selain dari PAN, anggota-anggota Partai Ummat juga berasal dari organisasi masyarakat yang sejalan dengan semboyan partai tersebut.