Jakarta, EDITOR.ID,- Sosok birokrat berpengalaman DR Sumarsono, MDM dipercaya Menteri Penertiban Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB) Abdullah Azwar Anas sebagai Ketua Tim Reformasi Birokrasi Nasional (TIRBN). Tugas Mantan Plt Gubernur DKI Jakarta dan Pj Gubernur Sulawesi Selatan ini membenahi reformasi birokrasi.
Pengangkatan Soni, sapaan akrab Sumarsono diungkapkan MenPAN RB Azwar Anas akhir pekan lalu di Jakarta.
Soni yang telah puluhan tahun berpengalaman di Kementrian Dalam Negeri menggantikan ketua TIRBN sebelumnya DR. JB. Kristiadi yang telah wafat. Selama ini Soni adalah anggota tim bersama sejumlah tokoh nasional.
Menteri Azwar Anas menyebutkan, ketika bersilaturahmi dengan TIRBN, telah disepakati oleh tim untuk memilih Soni selaku ketua tim.
“Alhamdulillah tadi, disepakati (oleh tim) terpilih Prof Soni Sumarsono sebagai ketua,’ ucap Azwar Anas di Jakarta.
Saat memberikan keterangan, mantan Bupati Banyuwangi ini diapit oleh Soni bersama sejumlah anggota TIRBN.
MenPAN-RB juga bersyukur bahwa saat bertemu TIRBN, pihaknya mendapatkan banyak masukkan. Terutama untuk menata birokrasi di Indonesia.
Sekaligus, Menteri dan TIRBN menyepakati perlunya memilih dan menunjuk ketua baru. “Ketua lama (Doktor JB. Kristiadi) telah wafat,” kata Azwar Anas
Selain mengucapkan terima kasih atas amanah yang diberikan oleh negara kepada MenPAN-RB, Soni menyatakan TIRBN siap mendampingi Azwar Anas, guna menuntaskan agenda reformasi birokrasi di Indonesia.
Soni dan segenap tim independen siap mendampingi MenPAN RB dalam sisa masa tugasnya hingga Oktober 2024.
“Itulah misi utama kami. Yaitu siap mendampingi dan menjadi mitra MenPAN,” tegas Soni.
Profil Singkat Sosok Sumarsono
Sosok dan profil Sumarsono bukan asing lagi di negeri ini. Birokrat yang media darling di semua lokasi penugasan negara, terakhir ini Soni berkarir selaku dosen Pasca Sarjana di Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Republik Indonesia.
Sebelum alih status sebagai fungsional dosen, Soni adalah Direktur Jenderal Otonomi Daerah (Ditjen Otda) di Kementrian Dalam Negeri RI
Dalam posisi Ditjen Otda, sejumlah gagasan, ide dan terobosan birokrasi disumbangkan dari otak Soni dan akhirnya menjadi regulasi penting di negeri ini. Cukup banyak regulasi sebagai contoh.
Selaku birokrat mumpuni, Presiden Ri Joko Widodo, mempercayakan Soni menjadi kepala daerah di tiga provinsi berbeda.
Pada tahun 2015/2016, Jokowi mengeluarkan surat keputusan Presiden pengangkatan Soni selalu Penjabat Gubernur (Pj. Gubernur) di Provinsi Sulawesi Utara. Di daerah ini Soni sukses mengemban misi.